Dinkes Sulbar minta warga tetap jaga jarak

By on Selasa, 21 April 2020

Mamuju Kareba1-

Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Barat meminta kepada warga masyarakat untuk tetap menjaga jarak dalam menghadapi wabah pendemi virus corona COVID-19.

 

“Kasus konfirmasi positif COVID-19 di Provinsi Sulbar per tanggal 18 April sebanyak tujuh kasus yang berasal dari 4 kabupaten,” kata Kepala Dinkes Sulbar, Muhammad Alif Satria di Mamuju

 

Ia mengatakan, sebanyak 1 pasien COVID sudah dinyatakan sembuh, yang dan yang dirawat sebanyak empat orang di rumah sakit Sulbar.

 

Sementara satu pasien menjalani, isolasi mandiri dan satu pasien lainnya dinyatakan telah meninggal dunia.

 

Ia mengatakan, Dinkes Sulbar telah berpesan kepada masyarakat agar senantiasa menjaga jaga jarak dan jangan berdekatan.

 

“Hindari tempat berkumpul padat, cuci tangan pakai sabun, manakala ada yang sakit segera berobat ke fasilitas kesehatan terdekat.

 

Upaya Pemerintah yang dilakukan saat ini adalah dengan menyediakan alat pelindung diri (APD) terdistribusi ke seluruh kabupaten di Sulawesi Barat.

 

Pemerintah tetap berupaya secara maksimal memenuhi kebutuhan-kebutuhan pokok ini di dalam kaitan untuk penanganan kasus Covid-19.

 

Rumah Sakit Regional Provinsi Sulawesi Barat menjadi rumah sakit rujukan di Provinsi Sulawesi Barat. Selain itu beberapa kabupaten telah melakukan upaya dalam penanganan covid-19.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

4 × two =