GUBERNUR SULBAR MINTA JAGA PERSATUAN BANGSA

By on Rabu, 30 November 2016

MAMUJU KAREBA1-Gubernur Sulawesi Barat Anwar Adnan Saleh meminta agar seluruh lapisan masyarakat Sulbar tetap menjaga persatuan dan kesatuan bangsa dan tidak terpecah belah.

“Mari jaga daerah ini secara bersama persatuan dan kesatuan bangsa harus tetap utuh jangan mudah dihasut diprovokasi yang bisa mencedrai
Bhinneka Tunggal Ika,” kata Gubernur Sulbar pada kegiatan acara apel
Nusantara di Lapangan Ahmad Kirang Kabupaten Mamuju, Rabu.

apel-nusantara-sulbar

Gubernur Sulbar menjadi pembina upacara Kegiatan Apel Nusantara
Bersatu di Lapangan Ahmad Kirang Mamuju Acara itu dihadiri Kapolda
Sulbar Brigjend Lukman Wahyu Hariyanto, Danrem 142/Tatag Kolonel
Tandyo Budi, Raja Mamuju Andi Maksum Dai, Dandim 1418/Mamuju Letkol Arh. M. Imran.
Selain itu dihadiri sejumlah tokoh agama, tokoh adat, tokoh
masyarakat, tokoh pemuda, pejabat pemerintah mahasiswa dan pelajar
serta sejumlah personel aparat TNI Polri sebagai peserta upacara, para
peserta upacara menggunakan ikat kepala merah putih.
“Ikat kepala merah putih menjadi simbol dalam aksi apel Nusantara bersatu yang berlansung serentak diseluruh wilayah Indonesia pada 30 November 2016 ini, bahwa masyarakat Indonesia tidak boleh tercerai berai karena pihak pihak yang mencoba memecah belah bangsa,” kata
Gubernur Sulbar.
Acara apel Nusantara itu dirangkaikan dengan sejumlah kegiatan diantaranya, pembacaan ikrar, orasi raja sebagai tokoh adat Mamuju, pembacaan puisi tarian oleh Dinas Pariwisata Provinsi, Lagu lagu perjuangan, orasi Gubernur dan doa tokoh agama.
Ia menyampaikan bahwa bangsa Indonesia tetap bersatu, dan apabila ada
yang mencoba melawan bangsa Indonesia maka TNI dan seluruh rakyat
Indonesia akan bersatu untuk membela bangsanya.