Bersatu, Esensi Peringatan Hari Pahlawan

By on Jumat, 10 November 2017

MAMUJU K1- Bupati Mamuju H. Habsi Wahid menyampaikan esensinya didalam memperingati hari pahlawan 10 November 2017 dengan tidak membuat sekat – sekat Etnis, Agama, Tua dan Muda semua sama bahwa berjuang untuk memperoleh kemerdekaan Republik Indonesia itu tidak sekedar memperhatikan saja tetapi bagaimana cara mengisi kemerdekaan itu dengan mensejahterakan masyarakat, karena itu diperlukan satu kesatuan, bersatu untuk membuat hasil yang maksimal. Hal itu disampaikan Bupati dihadapan awak media usai berlangsungnya upacara Peringatan Hari Pahlawan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Mamuju melalui Dinas Sosial (Disnsos) di lapangan ahmad kirang Jumat, (10/11).

Dikesempatan itu juga, H. Habsi Wahid juga berpesan kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dihari pahlawan untuk terus meningkatkan kinerja dan tingkatkan pelayanan kepada masyarakat “karena tujuan para pahlawan untuk berkorban adalah merebut kemerdekaan untuk mendapatkan kesejahteraan masyarakat olehnya ASN mau tak mau harus menjadikan itu kewajiban dan mutlak untuk lebih meningkatkan kinejanya”.

Sekedar diketahui dalam rangka peringatan Hari Pahlawan juga dihadiri Wakil Bupati Mamuju H. Irwan SP. Pababari, SH.,MTP, Dandim 1418 Mamuju, Kapolres Mamuju, Para Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Mamuju, jajaran muspidah dan ratusan peserta upacara dari TNI, POLRI, PNS, serta sejumlah perwakilan sekolah. (HMS.LISA)