SULBAR GELAR WORKSHOP GERMAS HIDUP SEHAT

By on Rabu, 28 Maret 2018

 

Mamuju Kareba1- Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat melalui Dinas Kesehatan setempat menggelar workshop Pelaksanaan Gerakan Masyarakat (Germas) Hidup Sehat.

“Sehat tidaknya tubuh tidak hanya dinilai dari kesehatan tubuh semata, tetapi harus dibarengi dengan sehatnya hati seorang manusia. Hal tersebut sangat sejalan dengan tujuan Gubernur Sulbar yang ingin memajukan masyarakat ke depan,” kata Sekretaris Provinsi Sulbar Ismail Zainuddin saat membuka Workshop Pelaksanaan Gerakan Masyarakat (Germas) Hidup Sehat, Selasa.

Provinsi Sulbar kata Ismail, merupakan salah satu daerah kategori gizi buruk atau stanting di Indonesia.

Kondisi tersebut menurutnya, merupakan tanggung jawab bersama
pemerintah baik provinsi maupun kabupaten yang ada.

“Gizi buruk bukan hanya dari layanan kesehatan yang minim,
tetapi dari segi kebutuhan hidup dan kepedulian kesehatan bagi
masyarakat itu sendiri,” terang Ismail.

Pendidikan lanjut Sekprov, merupakan hal yang sangat perlu ditingkatkan di kalangan masyarakat, karena hal tersebut merupakan salah satu penunjang terciptanya kehidupan yang sehat, sesuai perkembangan dan kemajuan teknologi yang telah berkembang di negara-negara besar dalam dunia kesehatan.

“Kalau berbicara hidup sehat, maka kita harus mulai dari dalam diri terlebih dahulu,” kata Ismail.

Sementara Ketua Panitia Indahwati Nursyamsi mengatakan,
Germas di Provinsi Sulbar merupakan kegiatan sinergitas yang dilakukan
oleh sektor OPD, ormas, dunia usaha, organisasi profesi, akademisi dan
pihak lainnya.
“Terkait pelaksanaan Germas sesuai dengan tugas dan fungsi yang
berpedoman kepada kebijakan yang dikeluarkan oleh pemerintah daerah
kabupaten dan kota mengacu pada Inpres Nomor 1 tahun 2017 tentang
Germas,” tuturnya.

“Tujuan dari kegiatan tersebut yaitu, sinergitas antarsektor
kementerian dan pemerintah terkait. Kegiatan diikuti 36 peserta dari
lintas sektor dan lintas program,” terang Indahwati Nursyamsi.