Kalakarya Kesehatan Kecamatan Pamboang Kabupaten Majene Tahun 2017

By on Minggu, 14 Mei 2017

Mamuju Kareba1 – Sebagai upaya untuk meningkatkan IPKM di kecamatan Pamboang Kabupaten Majene maka pada tanggal 27 – 28 April 2017 dilakukan Kalakarya
Kesehatan bertempat di Dapur Mandar kecamatan Pamboang yang dihadiri oleh Kepala Dinas Kesehatan provinsi Sulawesi Barat, dr.Achmad Azis,M.Kes, Kepala Dinas Kesehatan Majene drg.Nurwan Katta,MARS, Camat Pamboang, Kepala Desa lingkup Kecamatan Pamboang, Kepala Puskesmas dan masing – maisng bidan desa.

Acara  berlangsung sejak pukul 14.00 – 18.00 WIT dimulai dengan sambutan-sambutan dari Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Barat yang menekankan bahwa dukungan lintas sector khususnya Kepala desa niscaya menjadi sangat penting dalam peningkatan pembangunan Kesehatan.

Kepala Desa adalah pimpinan tertinggi di desa dan memiliki kewenangan dalam mengatur wilayah administratif yang terdiri atas masyarakat. Tema yang dibahas dalam Pelaksanaan Kalakarya adalah tentang Peran Kepala Desa dalam pemenuhan Akses Sanitasi bagi masyarakay

Sebagai gambaran bahwa saat ini 5 dari 15 Desa Kelurahan di kecamatan Pamboang telah bebas dari Buang Air Besar Sembarangan. Desa
Simbang,Adolang 2, Adolang, Buttu Pamboang dan Pesuloang menjadi desa yang telah mencapai 100 persen masyarakatnya memiliki akses terhadap jamban.

Adapun 10 Desa dan Kelurahan lainnya mengupayakan akan melakukan akselerasi menuju 100 Persen masyarakat tidak buang air besar
sembarangan. Hal ini senada dengan Kebijakan Pemerintah Daerah

DVETORIAL DI PERSEMBAHKAN OLEH DINKES PROV SULBAR KERJA SAMA KEMENTIAN RIAN KESEHATAN RI