Mamuju di Hari pertama Habsi-Irwan Bekerja

By on Selasa, 23 Februari 2016

MAMUJU KAREBA1 – Hari pertama Habsi Wahid dan Irwan Pababari bekerja sebagai bupati dan wakil bupati yang baru di kantornya, dimanfaatkan langsung oleh jajaran Ombudsman kantor perwakilan Sulawesi Barat (Sulbar) untuk melakukan tugasnya dengan mendatangi kantor bupati Mamuju, Senin, (22/02/2016).

Lembaga yang bertugas mengontrol layanan publik tersebut melakukan kunjungan kerja dalam rangka tindak lanjut sejumlah program kerja terkait upaya mendorong terciptanya layanan publik yang transparan, dinamis, bersih dan melayani, sebagaimana tertuang dalam undang-undang nomor 25 Tahun 2009 Tentang Layanan Publik.

Kepala Perwakilan Ombudsman Sulbar, Lukman Umar, mengatakan, kujungan kerja Ombudsman Sulbar, merupakan silaturrahmi dengan bupati dan wakil  bupati mamuju, sekaligus langkah awal untuk menindak lanjuti sejumlah program kerja, dengan melakukan penandatanganan nota kesepahaman dalam bentuk Memorandum Of Understanding (MoU), terkait peningkatan layanan publik di sejumlah instansi pemerintah lingkup kabupaten Mamuju.

Dalam kunjungan ini, juga sekaligus dilakukan penyerahanan rapor hasil penilaian kepatuhan Pemerintah daerah, terkait pemenuhan Komponen Standar Layanan Publik, sebagaimana yang diatur dalam Undang-Undang Dasar Nomor 25 Tahun 2009.

Bupati Mamuju, Habsi Wahid, menyambut baik kedatangan jajaran Ombudsman Sulbar. Bahkan secara kelembagaan selaku bupati mamuju, Habsi Wahid menyampaikan apresiasi terhadap kinerja Ombudsman yang telah banyak  membantu pemerintah daerah khususnya pemkab Mamuju, dalam rangka perbaikan layanan publik di daerah ini.

Bupati Mamuju juga merespon baik rencana kerja sama Ombudsman dan Pemkab Mamuju yang akan ditindaklanjuti dalam bentuk MoU.

“Saya sangat mengapresiasi langkah dan upaya yang telah dilakukan kawan-kawan di Ombudsman, dalam rangka mendorong perbaikan layanan publik di daerah ini, dan terkait nota kesepahaman atau MoU akan kita tindaklanjuti dalam waktu dekat ini. Kita sesuaikan jadwal dulu, karena padatnya jadwal kunjungan kerja kesejumlah kecamatan,” tutur Habsi.

Laporan: Akbar Ali