‘Kun FayaKun, Habsi-Irwan Menang’

By on Senin, 14 September 2015

Habsi-Irwan-Salletto(1)MAMUJU KAREBA1-Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Mamuju, Habsi Wahid dan
Irwan Pababari melanjutkan agenda kampanyenya di Desa Saletto,
Kecamatan Simboro, Senin (14/09).

Selain Habsi dan Irwan, Almalik Pababari dan Amri Mustara, kembali
menjadi salah seorang juru kampanye yang diikutkan oleh pasangan nomor
urut 3 itu adalah tokoh masyarakat Mamuju, Aruchul Thahir.

Dalam orasi politiknya, Aruchul kembali mengajak seluruh masyarakat
untuk menjatuhkan pilihannya ke Habsi-Irwan pada Pemilukada Mamuju, 9
Desember nanti.

“Keduanya adalah sosok yang tepat. Perpaduan birokrat dan politisi.
Kedua-duanya punya pengalaman yang cukup untuk memimpin daerah ini ke
depan,” sebut Aruchul.

“Kun fayakun. Habsi-Irwan pasti menang. Saya mengajak kita semua untuk
memilih Habsi dan Irwan di Pilkada nanti,” tegas tokoh pembentukan
Sulawesi Barat itu di hadapan ratusan massa dan simpatisan Habsi-Irwan
di lapangan sepak bola desa Saletto, Senin siang.

Ikut ambil bagian dalam kegiatan tersebut, tokoh masyarakat Saletto,
Mahyuddin mengatakan, figur Habsi Wahid dan Irwan Pababari merupakan
sosok yang paling tepat dalam mengemban agenda keberlanjutan
pembangunan di Mamuju.

“Kita mau, apa yang sudah dirintis oleh Pak SDK selama ini dilanjutkan
di masa mendatang. Olehnya itu, Habsi dan Irwan adalah orang yang
tepat mengemban agenda melanjutkan pembangunan itu,” sumbang Mahyuddin
yang juga Anggota DPRD Mamuju itu. (*)

Sumber: Media Center HW.