Jelang Pelantikan, Habsi-Irwan Mantapkan Rencana Kerja

By on Selasa, 16 Februari 2016

MAMUJU KAREBA1-Bupati dan Wakil Bupati Mamuju terpilih periode 2016-2021 Drs, H. Habsi Wahid, MM dan H. Irwan SP. Pababari, SH, M.TP dijadwalkan akan dilantik pada hari Rabu, tanggal 17 Februari 2016. Sehari sebelumnya, yakni tanggal 16 Februari, mereka telah memantapkan rencana kerjanya.

Sebagaimana yang telah disampaikan oleh Habsi Wahid dihadapan awak media, bahwa setelah pelantikan oleh Gubernur Sulawesi Barat atas nama Menteri Dalam Negeri, di Auditorium Kantor Gubernur Sulawesi Barat, pasangan ini akan melangsungkan kegiatan Ramah Tamah dengan seluruh masyarakat Mamuju di Pendopo (eks Rumah Jabatan Bupati).

“Besok Pak Gubernur akan melantik kami atas nama Mendagri, kemudian setelah itu kami akan melakukan ramah tamah dengan seluruh masyarakat Mamuju dengan berbagai komponen stake holder yang ada” sebut Habsi Wahid saat dijumpai di kediamannya, pada hari Selasa, 16 Februari 2016.

Dalam Ramah Tamah yang direncanakan tersebut, Bupati mamuju terpilih ini berencana akan menyampaikan pidato pertamanya sebagai awal pelaksanaan tugas Bupati. Dimomentum yang sama, Habsi Wahid juga akan mempersilahkan masyarakat untuk bersalam-salaman sebagai wujud kegembiraannya saat berhadapan dengan masyarakat dengan menerima amanah kepercayaan masyarakat Mamuju.

Mantan Sekretaris daerah Kab. Mamuju ini mengakui, momentum pelantikan menjadi penanda baginya untuk bekerja keras menjalani tugas yang telah menanti. Janji-janji politik kepada masyarakat akan ia tuangkan melalui visi dan misi dalam 5 tahun membangun daerah Kabupaten Mamuju.

“Langkah awal setelah kami dilantik, terlebih dahulu kami akan melakukan komunikasi-komunikasi secara langsung dengan Aparat, jadi kami belum masuk kantor, nanti mungkin hari Senin, Saya akan menerima upacara bendera kemudian akan memberikan arahan kepada semua staf Pemerintah Kabupaten Mamuju.” Urai Habsi Wahid.

Setelah itu, untuk hari kerja pertama selaku Bupati Mamuju, ia berencana akan melakukan breafing dengan pejabat Eselon II diruang kerjanya, kemudian menerima tamu dari masyarakat dalam rangka tugas-tugas pelayanan.

Habsi Wahid juga menyampaikan, pada hari kedua, ia menjadwalkan melakukan kunjungan kerja keseluruh kecamatan yang mana jadwalnya bertepatan dengan pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang) tingkat Kecamatan.

“Jadi mungkin saya akan rangkaikan pelaksanaan Musrembang itu mengawali tugas kerja Saya disetiap kecamatan dengan tentu menyampaikan ucapan terimakasih kepada masyarakat yang telah memberikan dukungan kepada Saya pada pilkada yang lalu.” Paparnya.

Disamping itu, Bupati yang terpilih pada pemilihan Kepala Daerah serentak 9 Desember lalu mengatakan, program kerja lainnya akan dilakukan secara bertahap. Termasuk program kerja 100 hari pertamanya yang telah tersusun. Pembersihan kota menjadi poin pertama dalam program kerja 100 hari tersebut.

Sumber Rilis: Humas