- Disdikbud Sulbar Petakan Sekolah yang Terancam Bencana Alam
- Idul Fitri; Merawat Silaturrahmi Menjaga Persatuan
- Wagub Sulbar Salim S Mengga Serahkan LKPJ 2024 ke DPRD
- Gubernur Sulbar Serahkan Laporan Keuangan ke BPK
- Buka Puasa Bersama KAHMI, Plh Sekprov Sulbar Harap Sinergi dengan Pemprov
- SDK Buka Sandeq Ramadhan Fest 2025, Wujud Sinergi Pemerintah dan Organisasi Mahasiswa Dukung UMKM
- Gubernur Sulbar Dukung Pengusulan Jepa, Makanan Khas Mandar, sebagai Warisan Budaya UNESCO
- Lima Anggota KIP Sulbar Dilantik, Suhardi Duka Tekankan Pentingnya Kehati-hatian Mengelola Informasi
- DPRD Sulbar melakukan kunjungan kerja ke Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Sulawesi Tengah
- Pemprov Sulbar Evaluasi OPD, Pastikan APBD Sesuai Inpres 1/2025 dan Sejalan Visi Misi SDK-JSM
HPN 2021 : Media dan semangat nasionalisme di tengah pandemik
Jakarta Kareba1 – Pencarian makna berita serta penyajian makna berita merupakan pekerjaan rumah dan tantangan media massa. Jurnalisme dengan pemaknaan itulah yang diperlukan bangsa sebagai penunjuk jalan bagi penyelesaian persoalan-persoalan genting bangsa ini.
Dalam jurnalisme makna, yang dicari bukan sekadar fakta dan masalah yang tampak, melainkan latar belakang, riwayat, dan prosesnya, serta hubungan kausal ataupun hubungan interaktif.
Setelah mengetahui makna, dan tahu duduknya perkara, pencarian dan pendekatan solusi perlu dipaparkan dengan pendekatan yang bermuatan keadilan, persamaan, serta pembelaan kepada yang lemah dan kepada yang banyak.
Begitu dalam dan jelas pernyataan almarhum Jakob Oetama dalam jurnalisme makna, yang disampaikan dalam pidato promosi saat pendiri Harian Kompas itu memperoleh gelar Doktor honoris causa (HC) di bidang komunikasi dari Universitas Gadjah Mada pada 17 April 2003 silam.
Pak JO, demikian sapaan akrab salah seorang begawan pers Indonesia ini, telah berpulang pada 9 September 2020. Namun, pikiran-pikiran besarnya masih terngiang dan terasa begitu relevan, terutama pada tantangan media dewasa ini.
Pun demikian pada suasana peringataan Hari Pers Nasional (HPN) 2021. Sebuah peringatan tahunan yang terasa begitu berbeda, karena kita masih berjuang keras melawan pandemik Covid-19.
Setahun lalu, saat Hari Pers Nasional 2020 digelar di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, diputuskan bahwa Kendari, Sulawesi Tenggara, menjadi tuan rumah HPN 2021. Namun, karena badai pandemik itu datang dan belum juga reda, maka pusat perhelatan HPN 2021 diputuskan dialihkan ke Jakarta, dengan berlangsung secara virtual di seluruh Indonesia.
Keputusan mengalihkan sentra pelaksanaan HPN 2021 ke Ibu Kota Negeri juga diikuti dengan pemilihan tema yang dirasa sangat tepat sebagai spirit perlawanan terhadap massif-nya serangan virus Corona. Tema besar HPN 2021 kemudian ditetapkan menjadi: “Bangkit Dari Pandemi, Jakarta Gerbang Pemulihan Ekonomi, Pers Sebagai Akselerator Perubahan”.
Covid-19 sebagai “gamechanger” kehidupan sejak akhir 2019 membutuhkan peran media sebagai salah satu katalisator dan perubahan. Hampir 1 juta orang di Indonesia dan lebih dari 98 juta orang di dunia terpapar serangannya dengan korban jiwa global tak kurang dari 2,1 juta jiwa, menunjukkan betapa besar ancaman katastrofe ini.
Pemerintah sudah berjuang keras melalui berbagai strategi komunikasi, baik lewat Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional, Kementerian Komunikasi dan Informatika, Kementerian Kesehatan, Badan Nasional Penanganan Bencana, pemerintah daerah dan berbagai institusi lain. Namun, peran besar media, baik media massa konvensional seperti media cetak, radio dan televisi, media sosial dan layanan over the top, memiliki peran yang amat besar untuk memastikan pesan positif dari pemerintah sampai tepat ke tujuan.
Ibarat menyemai rumput hijau ke padang luas, itulah upaya pemerintah menyebarkan informasi positif ke padang belantara luas nan kering ini. Tanpa ada medium yang tepat seperti tanah yang baik, rumput itu tak akan dapat tumbuh subur sebagaimana yang diharapkan. Media massa adalah medium yang memupuk subur informasi positif nan tersemai itu, hingga berbuah baik menjadi perubahan perilaku publik di era pandemik ini.
Pada peringatan Hari Pers Nasional 2021 ini, pemerintah melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika mengajak insan media untuk kembali bersama mengampanyekan semangat 3E + 1N. Sebagaimana “Jurnalisme PSO” ANTARA mengembangkannya sejak beberapa tahun lalu, media secara luas diajak menjalankan misi Educate, Enlightment, Empowering dan semuanya dibalut dalam satu semangat: “Nasionalisme”.
Educate. Pers diminta untuk kembali pada salah satu dari empat fungsi dasar media massa: memberikan pendidikan, to educate. Mendidik juga berarti mencerdaskan kehidupan bangsa, sebagaimana terungkap jelas di Pembukaan UUD 1945 sebagai salah satu tujuan kemerdekaan dan bernegara Indonesia.
Ancaman berupa hoaks dan disinformasi masih saja terjadi, termasuk di saat pelaksanaan vaksinasi melawan Covid-19 sudah diluncurkan secara resmi. Saatnya media mengambil peran menjadi sarana edukasi bagi seluruh negeri.
Enlightment. Memberikan pencerahan. Bak pelita di kegelapan. Segala pertanyaan kerap muncul dan informasi menjadi simpang siur di masa serba tak pasti ini. Di sinilah media dituntut peran-nya menjadi penyinar, sumber terang. Menjelaskan hal yang belum jelas. Menenangkan yang tak karuan. Juga menjadi jawaban atas berbagai pertanyaan.
Empowering. Media diharapkan juga bisa memberdayakan publik. Pembaca, pendengar, pemirsa dan warganet tak hanya menjadi konsumen atau objek semata. Dengan menyimak informasi dari media massa terpercaya dan memperoleh berita yang kredibel serta dapat dipertanggungjawabkan, masyarakat pun bisa berperan sebagai agen sosial dan agen perubahan. Menyebarluaskan kabar positif itu sehingga lingkungan sekitar tergerak untuk menjalankan perubahan perilaku.
“Nasionalisme”. Pada kondisi inilah, di saat kita mengalami perang besar tanpa mengangkat senjata dan beradu peluru mesiu, selimut nasionalisme seharusnya membungkus setiap pemberitaan di media massa. Ajakan melakukan 3M, imbauan untuk percaya dan siap menjalankan vaksinasi, serta berbagai seruan lain agar perang melawan Covid-19 ini dapat segera berakhir dan bersama-sama kita menangkan!
Prof. Dr. Widodo Muktiyo, Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Komunikasi dan Informatika
Pewarta : Sigit Pinardi (Antara)

Related Posts
Latest News
-
Raja Mamuju harapkan gubernur terpilih majukan Sulbar
Mamuju Karebasatu- Raja Mamuju ke-17 Bau Akram Dai mengharapkan...
- Posted Desember 8, 2024
- 0
-
SENGKETA LAHAN TANAH HAK MILIK MENJADI PERTANYAAN WARGA PADA KEGIATAN JUMAT CURHAT POLSEK TINAMBUNG DI DESA SEPABATU
Tinambung Kareba1 Kegiatan Program quick wins Jumat Curhat pada...
- Posted Januari 20, 2023
- 0
-
PJ Gubernur Sulbar Marah Pengelolaan BBIP Poniang, Belanja Miliaran Hasilnya Nihil
MAJENE Kareba1 — Balai Benih Ikan Pantai (BBIP) di...
- Posted Januari 15, 2023
- 0
-
Persawat Citilink Mulai Beroperasi di Bandara Tampa Padang, Buka Rute Mamuju-Jakarta
MAMUJU Kareba1 — Maskapai Penerbangan Citilink kini melayani rute penerbangan...
- Posted Desember 6, 2022
- 0
-
Polsek Tinambung Berhasil Mengungkap Dan Menangkap Pelaku Curanmor
foto: komlotan Pelaku dua orang curanmor serta penada hasil curian,...
- Posted Desember 3, 2022
- 0
-
Kronologis Raibnya Sejumlah Tabungan Nasabah Pada Bank Sulselbar
MAMUJU, Kareba1 Kssus Raibnya Dana nasabah milyaran rupiah, bank melakukan...
- Posted November 29, 2022
- 0
-
Diduga Kematian Marten Warga Mamasa Tidak wajar
Diduga lelaki Marten seorang pegawai pertanian kabupaten Mamasa Korban...
- Posted November 24, 2022
- 0
-
Akhir Tahun, Kadis Perkim Optimis Target Realisasi Anggaran
Mamuju – Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman Sulbar,...
- Posted November 2, 2022
- 0
-
Wagub Sulbar Akan Umumkan Nama-nama Yang Kuasai Randis Belum Kembalikan
POLEWALI MANDAR — Batas waktu pengembalian kendaraan dinas telah...
- Posted April 18, 2025
- 0
-
Senter KIM Melibatkan Berbagai Komunitas, Suraidah: Mereka Bisa Jadi Mitra Strategis Pemerintah
MAMUJU – Wakil Ketua DPRD Sulbar Dr Sitti Suraidah Suhardi...
- Posted April 18, 2025
- 0
-
Plh Sekprov Sulbar , Herdin Ismail Optimis Dorong Akselerasi Pembangunan Daerah Bersama Konten Kreator
MAMUJU, — Pelaksana harian (Plh) Sekda Provinsi Sulawesi Barat ,...
- Posted April 16, 2025
- 0
-
Pemprov Sulbar Berhasil Tarik 23 Randis yang “Hilang” Ada yang Rusak dan Layak Pakai, Sisanya 20 Harus Kembali Sebelum 18 April
Mamuju – Puluhan aset Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Barat (Sulbar),...
- Posted April 15, 2025
- 0
-
Respon Cepat Instruksi Presiden, Gubernur Suhardi Duka Gelar Rakor Virtual Bahas Pembentukan Koperasi Desa
Mamuju — Gubernur Sulawesi Barat, Suhardi Duka, merespons cepat Instruksi...
- Posted April 14, 2025
- 0
-
Disdikbud Sulbar Petakan Sekolah yang Terancam Bencana Alam
MAMUJU – Beberapa waktu lalu, gedung SMPN 6 Kalumpang, Kabupaten...
- Posted April 12, 2025
- 0
-
Temui Wagub Sulbar, Plh Sekprov Herdin Ismail Laporkan Beberapa Hal
POLMAN – Pelaksana harian (Plh) Sekprov Sulbar Herdin Ismail menemui...
- Posted April 5, 2025
- 0

Berita Terkini
-
Raja Mamuju harapkan gubernur terpilih majukan Sulbar
Mamuju Karebasatu- Raja Mamuju ke-17 Bau Akram Dai mengharapkan...
- Minggu, 8 Desember 2024
- 0
-
SENGKETA LAHAN TANAH HAK MILIK MENJADI PERTANYAAN WARGA PADA KEGIATAN JUMAT CURHAT POLSEK TINAMBUNG DI DESA SEPABATU
Tinambung Kareba1 Kegiatan Program quick wins Jumat Curhat pada...
- Jumat, 20 Januari 2023
- 0
-
PJ Gubernur Sulbar Marah Pengelolaan BBIP Poniang, Belanja Miliaran Hasilnya Nihil
MAJENE Kareba1 — Balai Benih Ikan Pantai (BBIP) di...
- Minggu, 15 Januari 2023
- 0
-
Persawat Citilink Mulai Beroperasi di Bandara Tampa Padang, Buka Rute Mamuju-Jakarta
MAMUJU Kareba1 — Maskapai Penerbangan Citilink kini melayani rute penerbangan...
- Selasa, 6 Desember 2022
- 0
-
Polsek Tinambung Berhasil Mengungkap Dan Menangkap Pelaku Curanmor
foto: komlotan Pelaku dua orang curanmor serta penada hasil curian,...
- Sabtu, 3 Desember 2022
- 0
-
Kronologis Raibnya Sejumlah Tabungan Nasabah Pada Bank Sulselbar
MAMUJU, Kareba1 Kssus Raibnya Dana nasabah milyaran rupiah, bank melakukan...
- Selasa, 29 November 2022
- 0
-
Diduga Kematian Marten Warga Mamasa Tidak wajar
Diduga lelaki Marten seorang pegawai pertanian kabupaten Mamasa Korban...
- Kamis, 24 November 2022
- 0
-
Akhir Tahun, Kadis Perkim Optimis Target Realisasi Anggaran
Mamuju – Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman Sulbar,...
- Rabu, 2 November 2022
- 0
-
Wagub Sulbar Akan Umumkan Nama-nama Yang Kuasai Randis Belum Kembalikan
POLEWALI MANDAR — Batas waktu pengembalian kendaraan dinas telah...
- Jumat, 18 April 2025
- 0
-
Senter KIM Melibatkan Berbagai Komunitas, Suraidah: Mereka Bisa Jadi Mitra Strategis Pemerintah
MAMUJU – Wakil Ketua DPRD Sulbar Dr Sitti Suraidah Suhardi...
- Jumat, 18 April 2025
- 0
-
Plh Sekprov Sulbar , Herdin Ismail Optimis Dorong Akselerasi Pembangunan Daerah Bersama Konten Kreator
MAMUJU, — Pelaksana harian (Plh) Sekda Provinsi Sulawesi Barat ,...
- Rabu, 16 April 2025
- 0
-
Pemprov Sulbar Berhasil Tarik 23 Randis yang “Hilang” Ada yang Rusak dan Layak Pakai, Sisanya 20 Harus Kembali Sebelum 18 April
Mamuju – Puluhan aset Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Barat (Sulbar),...
- Selasa, 15 April 2025
- 0
-
Respon Cepat Instruksi Presiden, Gubernur Suhardi Duka Gelar Rakor Virtual Bahas Pembentukan Koperasi Desa
Mamuju — Gubernur Sulawesi Barat, Suhardi Duka, merespons cepat Instruksi...
- Senin, 14 April 2025
- 0
-
Disdikbud Sulbar Petakan Sekolah yang Terancam Bencana Alam
MAMUJU – Beberapa waktu lalu, gedung SMPN 6 Kalumpang, Kabupaten...
- Sabtu, 12 April 2025
- 0
-
Temui Wagub Sulbar, Plh Sekprov Herdin Ismail Laporkan Beberapa Hal
POLMAN – Pelaksana harian (Plh) Sekprov Sulbar Herdin Ismail menemui...
- Sabtu, 5 April 2025
- 0
-
Wagub Sulbar, Salim S Mengga Gelar Open House di Rumah Jonga,Warga Antusias Hadir
POLEWALI –Wakil Gubernur Sulawesi Barat Salim S Mengga mengadakan open...
- Jumat, 4 April 2025
- 0
-
Idul Fitri; Merawat Silaturrahmi Menjaga Persatuan
Oleh: Suhardi Duka Sekali lagi, kita sebagai umat muslim diberi...
- Minggu, 30 Maret 2025
- 0
-
Wagub Sulbar Salim S Mengga Serahkan LKPJ 2024 ke DPRD
MAMUJU — Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Barat , Salim S...
- Sabtu, 29 Maret 2025
- 0
0 comments