Gubernur Berkunjung ke Makam Todilaling

By on Sabtu, 14 Maret 2020

Kareba1. Mamuju — Gubernur Sulbar, Ali Baal Masdar mengunjungi makam Raja Balanipa Pertama I Manyambungi, yang lebih dikenal dengan Todilaling, Sabtu 14 Maret 2020. Kunjungan Gubernur Ali Baal Masdar didampingi Kadis Dikbud Arifuddin Toppo, untuk melihat kondisi situs sejarah yang terletak di puncak gunung Desa Napo, Kecamatan Limboro, Kabupaten Polewali Mandar

Gubernur Ali Baal Masdar menyatakan, perlunya pembersihan lokasi di sekitar makam yang dijangkau dengan mendaki ketinggian melalui 99 anak tangga. Selama ini, makam Todilaling menjadi obyek kunjungan ziarah masyarakat, termasuk dari luar daerah. Para siswa dari berbagai sekolah, juga mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi, menjadikan makam Todilaling sebagai obyek kunjungan study.
Dalam kunjungan peninjauan, Gubernur Ali Baal Masdar memberi petunjuk kepada para pejabat yang mendampingi untuk pelebaran jalan menuju lokasi, dan tempat parkir kendaraan pengunjung. “Perlu pelebaran jalan dan pembuatan lokasi parkir,” katanya.

Kepala Disdikbud, Arifuddin Toppo menyampaikan, sedianya, Gubernur akan meninjau kondisi terakhir rencana pembangunan Taman Budaya dan Museum di Buttu Ciping, Tinambung.

Kepala UPTD Taman Budaya, Andi Harun Rasyid Parenrengi menyampaikan, untuk pembangunan sarana sarana tersebut, telah tersedia lahan tidak kurang lima hektar.
Rencana ke Buttu Ciping ditunda karena kondisi cuaca, mudah-mudahan besok (Ahad 15/3) cuaca memungkinkan, pak Gub rencana ke Buttu Ciping,”jelas Andi Harun Rasyid Parenrengi yang akrab disapa Puang Cino (rls)

Gubernur Sulbar, Ali Baal Masdar menyapa warga dalam perjalanan pulang dari kunjungan makam Raja Balanipa I Manyambungi , yang dikenal dengan Todilaling ,di Desa Napo, Kecamatan Limboro, Sabtu, 14 Maret 2020

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

4 × 1 =