Dinkes Sulbar Bantu Gempa Sulteng

By on Minggu, 24 Maret 2019

Mamuju Kareba1- Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat fasilitasi bantuan kemanusian dari negara Spanyol untuk korban bencana gempa dan tsunami di Kota Palu, Provinsi Sulawesi Tengah.

“Meskipun sudah enam bulan bencana gempa dan tsunami Palu (Sulteng) telah berlalu, namun bantuan masih berlanjut,” kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sulbar Dr Ahmad Azis M Kes di Mamuju, Selasa.

Ia mengatakan, pemerintah Sulbar telah memfasilitasi bantuan kemanusiaan dari negara Spanyol untuk korban bencana gempa dan tsunami Sulteng dan telah melepas bantuan tersebut.

“Bantuan Spanyol merupakan bantuan dari LSM UNGD Bonberos Unidos Spain yang juga difasilitasi koresponden Sanyol di Sulbar, Mismarani,” katanya.

Ia menyampaikan, bantuan yang dikirim tersebut berupa selimut dan logistik makanan sebanyak 20 koli diangkut dalam mobil box Dinas Kesehatan Sulbar menuju kota Palu, Sulteng.

“Bantuan ini merupakan kelanjutan dari bantuan negara Spanyol sebelumnya pada daerah terdampak bencana gempa dan tsunami Palu,” katanya.

Presiden ONGD Bonberos, Antonio Nogales Rogrignes, mengucapkan banyak terimah kasih atas bantuan Dinas Kesehatan Sulbar yang memfasilitasi bantuannya.

Tiga hari pasca bencana di Palu, tim kendali bencana Dinas Kesehatan Pemprov sulbar juga telah mengirimkan tim kesehatan terdiri darindokter dan perawat bekerjasama dengan Amerika Project Home yang merupakan organisasi Sosial Amerika di Asia, bersama juga dengan Tim project home Jakarta, Gorontalo dan Makassar memberikan pelayanan kesehatan untuk korban gempa Palu.

Kepala dinas kesehatan Provinsi Sulbar Ahmad Azis saat mengunjungi korban gempa mamasa

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

4 + 6 =