Peringatan HUT RI 79 Pj Gubernur Sulbar Pakai Baju Adat

By on Sabtu, 17 Agustus 2024

 

Karebasatu Mamuju,–PJ Gubernur Sulbar Bahtiar Baharuddin bersama PJ Ketua TP-PKK PKK Sulbar Sofha Marwah Bahtiar dan kedua anaknya hadir mengenakan kostum adat Kalumpang pada Upacara Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 79 di Anjungan Pantai Manakarra, Sabtu 17 Agustus 2024.

HUT RI, Pj Bahtiar akan Lepas Ribuan Kepiting di Mamuju

PJ Gubernur Sulbar bertindak sebagai inspektur upacara memimpin jalannya upacara, tampil mencolok dengan mengenakan baju adat Kalumpang berwana merah.

Bahtiar mengaku bangga telah mengenakan baju adat Kalumpang sebagai salah satu ikon provinsi Sulbar.

“Baju adat Kalumpang ini menjadi ikon kita, makanya saya pakai ini memang khas,” kata Bahtiar.

Bagi Bahtiar, pelaksanaan upacara tahun 2024 menjadi istimewa bagi Sulbar, sebab untuk pertama kalinya digelar di tempat yang lebih terbuka, di Anjungan Pantai Manakarra. Kedua, bertepatan dengan resminya IKN, dan Sulbar sebagai provinsi yang dekat dengan IKN. (Rls/*)

Navigasi pos

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

14 − three =